Di halaman ini akan dijelaskan mengenai ukuran kartu nama yang umum digunakan di Indonesia dan negara lain di dunia. Baik dalam satuan mm atau cm.
Kartu nama menjadi salah satu hal yang sangat penting dalam urusan bisnis. Dengan membuat kartu nama, maka urusan bisnis Anda bisa bertambah lancar.
Sebab Anda bisa mengenalkan bisnis yang Anda kerjakan tanpa perlu menjelaskan kepada orang lain. Tidak hanya kartu nama, anda juga perlu mengetahui yang lainnya untuk promosi:
Tidak jarang, karena pentingnya kartu nama ini, banyak pengusaha yang membuat salah satu kartu formal ini untuk kepentingan promosi.
Standar Ukuran Kartu Nama Indonesia, ISO & Berbagai Negara
Sebagaimana dibahas di awal bahwa ada beberapa perbedaan mengenai standar ukuran di berbagai negara di dunia.
Adanya perbedaan ini sebenarnya merupakan variasi yang unik dalam pembuatan kartu nama.
Namun, tentu saja Anda yang berada di Indonesia harus mengikuti standar ukuran yang ada di Indonesia.
Standar ukuran Indonesia ini juga yang biasa digunakan untuk pembuatan kartu nama pribadi atau perusahaan. Baik untuk kepentingan bisnis atau promosi. Ini detail ulasannya:
Standar Ukuran Kartu Nama |
Satuan MM | Satuan CM |
Standar ISO | 74 X 52 MM | 7.4 X 5.2 CM |
Indonesia, Australia, Denmark, New Zealand, Norway, Taiwan, Sweden, Vietnam, India dan Colombia | 90 X 55 MM | 9 X 5.5 CM |
Hongkong, China, Singapore dan Malaysia | 90 X 54 MM | 9 X 5.4 CM |
Kawasan Eropa, Inggris, Perancis, Italia dan Spanyol | 85 X 55 MM | 8.5 X 5.5 CM |
Jepang | 91 X 55 MM | 9.1 X 5.5 CM |
Amerika, Kanada dan Belanda | 89 X 51 MM | 8.9 X 5.1 CM |
Hongaria dan Republik Ceko | 90 X 50 MM | 9 X 5 CM |
Beberapa poin di atas menjelaskan bahwa ada beberapa jenis ukuran standar dari kartu nama yang ditetapkan di beberapa negara yang berbeda.
Sekilas Tentang Ukuran Kartu Nama
Berbincang tentang pembuatan kartu nama, salah satu hal yang paling penting untuk diperhatikan selain desain adalah ukurannya.
Hal ini penting karena kartu nama akan diberikan kepada orang lain dan biasanya akan disimpan di dompet.
Oleh karena itu, ada ukuran resmi yang harus diperhatikan agar hasilnya menjadi lebih maksimal. Mengenai ukuran, ada beberapa negara yang memiliki standar berbeda.
Misalnya, Indonesia dan beberapa negara Eropa berbeda dalam penerapan standar untuk ukuran tersebut. Meskipun sebenarnya standar ukuran dari ISO adalah A8.